
KONI Kota Depok, Haornas adalah hari peringatan olahraga nasional yang diperingati setiap tanggal 09 September menurut sejarahnya asal mula peringatan Haornas adalah saat pemerintah Indonesia menggelar Pekan Olahraga Nasional (PON), yang berlangsung selama 9-12 September 1948. Perhelatan PON itu di laksanakan pertama kali di Kota Solo Jawa tengah
Sedangkan pada tahun ini PB PON ke XIX Jawa barat memundurkan waktu pelaksanaan pada tanggal 17-29 September 2016 karena bertepatan dengan hari raya idul adha yang jatuh pada tanggal 12 September 2016
Puncak peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) 2016 akan diselenggarakan di Kabupaten Sidoarjo, kegiatan tersebut rencananya dihadiri Presiden RI Joko Widodo,dan dilaksanakan tepat tanggal 9 September 2016 di stadion sepakbola Gelora Delta Sidoarjo. sedangkan untuk kota Depok Haornas dimaknai dengan kegiatan olahraga jalan sehat yang rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 10 September 2016 kegiatan ini melibatkan semua masyarakat olahraga baik pemda dan masyarakat luas
Perwosi Selaku anggota KONI turut mendukung kegiatan yang akan dilaksanakan pada tanggal 10 september ini, beberapa susunan acara dibahas pada rapat kepanitiaan malam ini, kamis (01/09/2016)
salah satu kegiatan yang akan dilakukan adalah Senam bugar anak indonesia, Jalan Santai, senam lanjutan (cooling down) serta hiburan musik dan doorprice, untuk rute jalan santai yang akan dilaksanakan rencananya dimulai dari Balaikota kemudian berputar di perumahan pesona khayangan untuk kembali lagi ke Balaikota Depok
Kegiatan dalam rangka memperingati HAORNAS ini diharapkan dapat menumbuhkan minat masyarakat kota Depok untuk rajin berolahraga setiap hari karena lewat olahraga kesehatan masyarakat dapat terus terjaga.(thk)
RSS