KONI Kota Depok, Bogor, 14 Oktober 2018 – Keinginan keras Rian Rinaldy menyuguhkan medali emas di kelas 67 kg di cabang muaythay terhenti karena terbentur cedera yang dialami dalam pertandingan sebelumnya. Dengan tekat membara tampil difinal di PORDA Jabar XIII lawan Raymond dari Kab. Subang Rian memaksa untuk tetap fight
Pada pertandingan final sebenarnya Rian berusaha keras memberikan perlawanan pada Raymond. Namun lagi-lagi terhambat rasa nyeri dibahu tangannya yang sulit untuk ditahan. Hal itu pula yang membuat pertandingan kurang imbang.
Guna menjaga segi kesehatan dan keselamatan Rian, pelatih sebenarnya sudah melakukan koordinasi dengan tim dokter dan dokter pun menyarankan agar Rian tidak meneruskan pertandingan. Dari situlah pelatih berjaga-jaga untuk melempar handuk ketengah lapangan agar pertandingan dihentikan.
Untuk segi keselamatan seorang atlet Ketua KONI Depok, Amri Yusra dan Ketua Kontingen Porda Kota Depok Heri Suprianto yang setia memberikan dukungan diluar ring menyadari. Bahkan keduanya salut atas usaha keras Rian tampil pantang menyerah meski mengalami cedera di bahu kanannya.
Sebenarnya sejak siang hari Rian disarankan dokter tidak melanjutkan pertandingan difinal muaythay. Namun atlet yang satu ini bersih keras memaksakan diri tampil dalam pertandingan.
Naluri sebagai petarung tampaknya sulit dihalangi oleh siapapun, kecuali si atlet menyadari sendiri apa yang terjadi ditengah medan tempur. akhirnya Rian mengikuti saran pelatih dan dokter untuk tidak melanjutkan pertarungan dalam pertandingan Porda 2018.
Dengan hasil ini Rian dari cabang Muaythai menyumbangkan medali Perak untuk Kota Depok pada perhelatan Porda Jabar 2018.
RSS