KONI Kota Depok – Atlet Kota Depok, Rakha Shabir Al Hady mampu meraih prestasi pada cabang olahraga (cabor) sepakbola di event Internasional U-15 Gothia Cup Swedia.
Menurut penuturan Irwan Hadi, selaku ayah dari Rakha menuturkan, bahwa anaknya telah memiliki sejumlah prestasi di bidang sepakbola.
“Kalau prestasi anak saya antar Sekolah Sepakbola (SSB) alhamdulillah dari usia 8 tahun mas,” tutur Irwan saat ditemui redaksi kabardepok.id di rumahnya kawasan Beji, Senin lalu (30/07/2018).
Dirinya melanjutkan, anaknya yang mengikuti SSB Metro Kukusan Beji juga telah memiliki prestasi tingkat Nasional.
“Alhamdulillah antar SSB se-jabodetabek tingkat Nasional meraih peringkat 7 pada event Danone Nation Cup,” ujarnya.
Irwan menyebutkan, sedangkan untuk event Internasional mewakili tim Liga Kompas Gramedia (LKG) SKF Indonesia U-15.
“Untuk Internasionalnya, belum lama ini ajang Gothia Cup U-15 di Swedia. Alhamdulillah meraih peringkat 3 dari 78 negara,” jelasnya.
Terakhir, dirinya menambahkan, saat ini putranya melanjutkan pendidikan sepakbola di Cipta Cendekia Football Academy Bogor.
“Semua prestasi yang diraih anak saya merupakan buah dari proses kerja keras yang maksimal. Mudah-mudahan bisa mengharumkan Indonesia, khususnya nama Kota Depok di kancah Internasional,” tutupnya.
RSS