some text
Berita KONI Depok

Haornas: Olahraga Untuk Indonesia Sehat & Produktif

Haornas: Olahraga Untuk Indonesia Sehat & Produktif
Print Friendly, PDF & Email

wpid-img_20160910_095212.jpgKONI Kota Depok-Ratusan siswa SMA/SMK Negeri dan Swasta se-Kota Depok sejak pagi memenuhi Lapangan Balaikota. Kedatangan mereka guna menghadiri peringatan hari olahraga nasional ke 34 yang jatuh pada 9 September kemarin, peringatan ini di isi dengan berbagai acara yang antara lain senam sehat dan jalan santai.

Wali Kota Depok Mohammad Idris yang kala itu hadir mengatakan, Haornas merupakan suatu moment di mana setiap orang diajak untuk berolahraga agar tercipta jasmani yang sehat dan produktif.

“Dengan adanya Haornas, artinya Indonesia mengajak kita untuk berolahraga, lebih khususnya Kota Depok agar tercipta diri yang sehat dan produktif,” ujar Idris, Sabtu (10/9/2016).

Orang nomor satu di Kota Belimbing ini juga menambahkan, Pemerintah Kota (Pemkot) Depok tengah berupaya membangun taman di setiap kelurahan, yang nantinya dapat difungsikan sebagai tempat berkumpul dan bersosialisasi. Selain itu, juga dapat dijadikan sebagai tempat olahraga.

“Kita juga sudah punya Perda Olahraga. Ini merupakan bukti bahwa kami (Pemkot Depok) fokus memikirkan fasilitas sarana dan prasarana untuk mewujudkan warga Depok yang sehat dan bugar,” paparnya.

Sementara itu, Ketua KONI Depok, Amri Yusra berharap, dengan adanya gerakan senam dan jalan santai, mampu mewujudkan jiwa yang sehat, bugar serta produktif. Pihaknya juga akan terus memberikan dukungan kepada Pemkot Depok guna mewujudkan fasilitas yang nantinya dapat digunakan oleh masyarakat Depok khususnya untuk berolahraga.

“Jika jiwa raga kita sehat, maka akan terus produktif. Semangatlah untuk terus berolahraga,” ucapnya seraya berpesan.

Jalan santai dilakukan dengan rute Balaikota-Pesona Khayangan dan kembali lagi ke Balaikota. Selain itu, dilakukan juga acara pembagian doorprize yang bertabur bingkisan. Dengan hadiah utama sepeda.

Click to add a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Berita KONI Depok

More in Berita KONI Depok

Ketua Umum KONI Kota Depok: Mari Jadikan HUT ke-26 Momentum untuk Menjadi Lebih Baik

admin28 April 2025

Ketua KONI Kota Depok Hadiri Pembukaan Lomba Pendidikan Pembinaan Minat, Bakat, dan Kreativitas Siswa SD dan SMP Tahun 2025

admin23 April 2025

Atlet Road Race Asal Depok Raih Runner Up di Ajang Oniku Cup Race

admin22 April 2025

Kartini Masa Kini: Cindy Rasikhah Febriyanti, Inspirasi Perempuan Muda Depok

admin21 April 2025

Hadiri Undangan Syukuran dan Peresmian Kolam Renang Batalyon Perhubungan (Yonhub), Herry: Fasilitas Potensial untuk Pembinaan Atlet

admin21 April 2025

SAH! Abdul Rahman Terpilih Kembali Sebagai Ketua PERCASI Kota Depok Periode 2025–2029

admin19 April 2025

Gelar Pelatihan Cabang Olahraga Pengcab Kodrat Kota Depok, Herry: Optimis Capai Target Emas

admin18 April 2025

KONI Depok Laporkan Langsung Kesiapan Tuan Rumah Bersama PORPROV 2026 kepada Walikota

admin12 April 2025

Ketua KONI Kota Depok Hadiri Undangan Santunan Anak Yatim dari HIPMI

admin25 March 2025

Copyright © 2014 KONI Kota Depok.