

Selfy Atlet kota Depok yang sudah lolos di babak kualifikasi Porda Jabar
KONI Kota Depok – Selfy Monica adalah gadis berkerudung mungil yang memeperkuat tim anggar kota Depok pada babak kualifikasi Porda Jabar turun di nomor foil individu putri.
Selfy saat menjalani laga di babak kualifikasi Porda pada hari ini sudah bertanding sebanyak enam kali, hasil dari menjalani laga tersebut saat ini Selfy berada di rangking lima seperti rekannya Robby Hermawan yang juga menempati rangking lima.
Perjuangan Selfy untuk memperoleh kemenangan memang tampak total, dari beberapa kali laga tanding yang dimainkan Selfy terlihat memimpin bahkan manager tim anggar kota Depok Desiana merasakan bakat yang kuat pada Selfy pada olahraga anggar ini.
Pada laga di babak kualifikasi apapun langkah selfy dalam melakukan pertandingan memang tampak membatasi gerak lawan sehingga serangan yang dilancarkan mendapat hasil yang memuaskan.
Walau persiapan latihan hanya dilakukan 2 bulan namun dengan hasil yang diraih saat ini Selfy yakin Porda nanti dirinya akan mendapat prestasi gemilang.
RSS