KONI Kota Depok, Senin 06 Juni 2015 – Sejak berakhirnya masa kepengurusan pengcab PODSI november 2014 lalu dan sempat vakum beberapa bulan akhirnya kepengurusan baru dari Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia Kota Depok akan segera di bentuk melalui MUSCAB PODSI kota depok yang telah usai dilaksanakan pada tanggal 05 Juni 2015 di rumah makan warung nasi Cianjur KM 45 Cibinong Bogor
Agenda muscab ke 5 yang dilaksanakan oleh PODSI Kota Depok ini dihadiri oleh 19 anggota dari 25 anggota yang terdaftar dan hadir pula Ketua Bidang Organisasi Tondo Wiyono selaku perwakilan dari Koni Kota Depok untuk mengakomodir proses pelaksanaan MUSCAB tersebut, di acara MUSCAB PODSI kali ini kegiatan terbilang sangat efektif dilakukan, waktu pelaksanaannya pun juga relatif singkat dimulai pada pukul 17.00 wib dan berakhir pada pukul 20.00 wib ini dikarenakan calon yang diusung hanya calon tunggal dari incumbent yaitu H.Sariyo Sabani beliau adalah ketua PODSI masa kepengurusan 2010 – 2014 pada MUSCAB kali ini beliau terpilih kembali untuk menahkodai kepengurusan PODSI periode 2015 – 2019
Proses pemilihan ketua dilaksanakan melalui proses aklamasi mengingat calon yang dipilih hanya calon tunggal maka jalan aklamasi digulirkan untuk mempersingkat waktu pemilihan sehingga tidak terlalu banyak hambatan serta perdebatan dalam acara muscab tersebut,
Namun ada yang berbeda pada agenda MUSCAB PODSI Kota Depok ini, karena acara ini bertepatan pada bulan ramadhan sehingga setelah acara MUSCAB selesai dilaksanakan kemudian dilanjutkan dengan acara buka puasa bersama untuk mengakrabkan serta menjalin tali silahturahmi antar pengurus PODSI Kota Depok.(THK)
Berita KONI Depok
Muscab Ke 5 Pengcab PODSI Kota Depok
Leave a Reply
Berita KONI Depok
RSS