KONI Kota Depok – Kontingen panahan Kota Depok berhasil meraih empat medali pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) tingkat Provinsi Jawa Barat (Jabar) tahun 2018. Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua Pengurus Cabang (Pengcab) Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Kota Depok, Eka Bachtiar, Jumat (03/08/2018).
Pada kesempatan itu, Eka Bachtiar menyampaikan, pihaknya merasa bangga kepada kontingen panahan yang menambah perolehan medali untuk Kota Depok.
“Selamat kepada Marcell Ihza atas raihan satu emas pada divisi nasional putra, M Danu Gundewa atas raihan satu perak pada divisi compund putra, dan satu perunggu atas Marsella Ayudya pada divisi recurve putri. Selain itu, kami juga berhasil meraih satu medali perunggu beregu atas nama Aryo Kusumo, Said Abdurrahman pada divisi nasional putra,” tuturnya.
Dirinya menyebutkan, prestasi yang berhasil ditorehkan tersebut berkat dukungan seluruh pihak baik dari orangtua atlet, pengurus serta para pelatih.
“Terima kasih kepada seluruh pihak yang sudah mendukung para atlet berlaga di Popda. Ke depannya, yang akan menjadi pekerjaan rumah adalah pembinaan dan regenerasi atlet untuk masa mendatang,” jelasnya.
Sementara itu, Pelatih Perpani Kota Depok, Yasmindar mengatakan, raihan kali ini sesuai dengan target Perpani.
“Kami mengirimkan tujuh atlet terdiri dari dua putri dan lima putra. Kelima atlet ini merupakan atlet Pekan Olahraga Daerah (Porda) 2018. Tentunya pada Popda tahun ini menjadi momentum Perpani untuk terus membina atlet,” tandasnya.
RSS