some text
Atletik (PASI)

Jalan Cepat Bagian Dari Test Kebugaran

Jalan Cepat Bagian Dari Test Kebugaran
Print Friendly, PDF & Email

Jalan cepatKONI Kota Depok, Selasa 07 April 2015 – Saat masih muda, tubuh memang tidak memperlihatkan tandanya jika kurang bugar. Meski mungkin tidak terlihat jelas bagaimana olahraga bisa mempengaruhi tubuh seseorang, namun Anda akan tahu jika Anda melakukan beberapa tes kebugaran tubuh.

Seringkali orang meremehkan olahraga dan beralasan tubuhnya masih kuat dan masih baik-baik saja. Tapi Anda mungkin akan berpikir dua kali untuk mengabaikan olahraga mulai sekarang jika melakukan salah satu tes kebugaran berikut ini, yaitu berjalan cepat.

Jika Anda pernah mendengar TMT atau Treadmill Test yang biasanya digunakan untuk menguji kesehatan orang yang mengalami keluhan nyeri dada, Anda juga bisa melakukan tes ini untuk mengetahui seberapa bugar tubuh Anda. Tak perlu datang ke dokter. Anda bisa melakukannya sendiri. Bahkan jika Anda tak punya treadmill.

Caranya, coba lah berjalan cepat di jalan datar selama 10 menit tanpa berhenti. Ketika Anda sudah terengah-engah dan lelah sebelum mencapai 10 menit atau Anda berjalan melambat, tandanya tubuh Anda tak kuat. Biasanya detak jantung menjadi lebih cepat, dan hal ini menandakan bahwa tubuh kurang bugar.

Jika Anda bisa melewati 10 menit berjalan cepat tanpa berhenti atau tanpa merasa terengah-engah, tubuh Anda masih bugar. Teruskan melakukan berjalan cepat dengan menambah jarak dan waktu. Sepertinya mudah bukan? Tapi jika Anda tak pernah olahraga, melewati 10 menit berjalan cepat akan sangat melelahkan. Coba saja.(admin)

Click to add a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Atletik (PASI)

More in Atletik (PASI)

Lolos Limit Sea Games dan PON pada Invitasi Atletik Nasional, Ricky Siap Mengibarkan Bendera Merah Putih

admin17 January 2023

Rikki Buktikan yang Terbaik di PORPROV Jabar XIV, Raih Medali Emas di Nomor Bergengsi Marathon 42 Km

admin18 November 2022

Kalah atas “Surat Sakti” Dewan Hakim KONI Jabar, Rikki Raih Medali Perak 10.000 m

admin15 November 2022

“Gong” Pembukaan PORPROV Jabar XIV “Ditabuh” Kontingen Kota Depok Makin Optimis Penuhi Target 10 Besar

admin13 November 2022

Raih Perak di PORPROV Jabar XIV, Fachri Bidik PON XXI di Sumut

admin12 November 2022

Lawan Atlet Nasional, Rikki Raih Medali Perak di PORPROV Jabar XIV 2022

warso9 November 2022
atlet depok raih juara dua marathon

Atlet Depok Raih Juara 2 Indonesia International Marathon di Bali

Dendy Herdianto26 June 2022

PASI DEPOK JALANI LAGA TRY OUT DI BEKASI

Tray16 November 2021

KONI Kota Depok Tutup Fasilitas Olahraga

admin26 March 2020

Copyright © 2014 KONI Kota Depok.