some text
Berita KONI Depok

Hj.Citra Indah Yulianti, S.T., M.H. Dilantik sebagai Ketua Pergatsi Kota Depok Periode 2023-2027

Hj.Citra Indah Yulianti, S.T., M.H. Dilantik sebagai Ketua Pergatsi Kota Depok Periode 2023-2027
Print Friendly, PDF & Email

Kepala Dinas (Kadis) Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Depok Hj. Citra Indah Yulianty, ST.,MH dilantik sebagai Ketua Umum Persatuan Gateball Seluruh Indonesia (PERGATSI) Sabtu (22/07) di Gedung Pramuka Jl. Boulevard Grand Depok City Kota Depok.

Pelantikan dilakukan langsung oleh Ketua Umum PERGATSI Jawa barat Marsekal Muda (Purn) Irwan Ishak Dunggio dan diikuti oleh seluruh pengurus PERGATSI periode 2023-2027.

Acara ini turut dihadiri oleh, Nana Supriatna perwakilan Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata (Disporyata), Marsekal Muda (Purn) Irwan Ishak Dunggio Ketua Umum PERGATSI Jawa barat, Ketua KONI Kota Depok Herry Suprianto, Kepala bidang organisasi Wido Pratikno, Wakil kepala bidang organisasi Jamal Mutaqin serta perwakilan klub Gateball kota Depok.

Dalam sambutannya, Ketua Umum yang baru dilantik menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada dirinya dan seluruh pengurus.

Ia berjanji untuk bekerja keras dan melanjutkan pembinaan gateball di Kota Depok agar semakin berkembang dan berprestasi.

Ketua KONI Kota Depok Herry Suprianto yang diberikan kesempatan sambutan mengatakan bahwa PERGATSI masuk ke dalam cluster unggulan pertama di KONI.


“PERGATSI dari 4 cluster yg dibuat masuk ke cluster unggulan pertama”, ujar Herry dalam sambutannya.

Semoga dengan dilantiknya Pengurus PERGATSI Kota Depok periode 2023-2027, olahraga Gateball semakin dikenal dan diminati oleh masyarakat, serta berkontribusi positif bagi perkembangan olahraga di Indonesia.

Click to add a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Berita KONI Depok

More in Berita KONI Depok

Siapkan Kompetisi Atlet dan Pelatih, Klub Sepatu Roda Depok Gelar Slide Training Program 2025

admin8 February 2025

Ketua KONI Kota Depok Hadiri Rapat Koordinasi Persiapan Pekan Olahraga Provinsi (PORProv) 2026

admin16 January 2025

Kejuaraan Tenis Meja PTMSI Kota Depok 2024 Resmi Dibuka di Depok Town Square

admin28 December 2024

Kejuaraan Tenis Meja Open Tournamen Double dibuka Oleh Ketua KONI Kota Depok

Tray17 November 2024

Festival Grassroots Askot PSSI Kota Depok Gali Bakat Sejak Usia dini

Tray3 November 2024

KONI Kota Depok dan RS Bhakti Yudha Bersinergi Tingkatkan Keterampilan Pelatih dalam Penanganan Cedera Olahraga

admin30 October 2024

Pemkot Depok Beri Imbal Prestasi Uang Pembinaan Total 400 Juta untuk Atlet dan Pelatih Kota Depok di PON XXI ACEH

admin28 October 2024

Prestasi Cemerlang! Atlet Depok Sumbangkan 26 Medali di PON XXI Aceh-Sumut 2024

admin23 September 2024

Atlet Kota Depok Siap Berjuang di PON XXI Aceh-Sumut

admin23 August 2024

Copyright © 2014 KONI Kota Depok.