
KONI Depok, 29 September 2014- Strategi menyembunyikan pemain inti pada saat proses seleksi adalah salah satu cara yang efektif untuk mengecoh pemain lawan yang akan diturunkan pada pertandingan PORDA November mendatang ini diungkapkan oleh Ahmad Ismail Atmanagara selaku ketua Pengcab Wushu diKota Depok
Ini terbukti pada saat program selekda dilakukan atlet kita ada di urutan nomor satu sedangkan pada saat program seleksi BK atlet kita mendapat urutan nomor tiga dari hasil ini dapat dilihat banyak kabupaten dan kota secara sengaja tidak menurunkan pemain intinya pada saat seleksi dilakukan semua itu bertujuan untuk mengecoh strategi lawan saat bertanding tetapi terlepas dari semua itu Wushu kota Depok tidak akan terkecoh dengan strategi lawan, menurutnya itu hanya bagian dari strategi lawan sedangkan saat pertandingan akan dilihat dari hasil latihan yang kita terapkan setiap hari
Atlet Wushu kota Depok yang akan diturunkan pada Event PORDA nanti sebanyak 5 orang didampingi dengan dua pelatih Heri Siswantoro dan Mustadih,sedangkan untuk target yang diberikan oleh pengcab pada event PORDA adalah dua perak dan dua perunggu ini merupakan target yang rasional menurut Ismail, mengingat banyak kabupaten dan kota dijawabarat mempunyai atlet yang lebih baik dari segi prestasi(THK)
RSS