some text
Berita KONI Depok

Sepak Takraw Kota Depok Bidik Ranking Satu Pada BK Porprov Jabar XIV/2022

Sepak Takraw Kota Depok Bidik Ranking Satu Pada BK Porprov Jabar XIV/2022
Print Friendly, PDF & Email

KONI Kota Depok, Senin 30 Agustus 2021 – Babak Kualifikasi (BK) Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat (Jabar) ke 14 tahun 2022 untuk Cabang Olahraga (Cabor) Sepak Takraw rencananya akan diselenggarakan pada 8 hingga 13 November 2021 mendatang di Kabupaten Garut. Selain BK, Kabupaten Garut juga akan menjadi tuan rumah Cabor Sepak Takraw pada perhelatan Porprov Jabar XIV/2022 nanti.

Amri Syarifuddin, Kepala Pelatih Sepak Takraw Kota Depok, mengungkapkan bahwa Pengcab PSTI Kota Depok akan mengirimkan 12 atlet putra dan 12 atlet putrinya yang akan turun pada nomor Tim Regu Putra dan Putri, Quadrant Putra dan Putri dan Double Event.

Amri mengaku pada BK nanti, Kota Bogor akan menjadi daerah yang akan mereka waspadai. Meski demikian, Amri yakin dengan kemampuan para atletnya, dan menargetkan untuk meraih ranking satu pada BK nanti.

Keyakinan tersebut didasari atas potensi dan kemampuan atlet Kota Depok yang akan turun pada BK nanti. Dimana terdapat pemain nasional yang memperkuat Tim Sepak Takraw Kota Depok. Yakni, atlet putri Rafika Sundari, Nofia dan Isna Reza yang merupakan atlet Putri Sepak Takraw dengan pengalaman pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX/2016 lalu. Sedangkat atlet putra Sepak Takraw Kota Depok akan diperkuat tim putra Gorontalo peraih medali emas pada PON XIX/2016 lalu, yang kini membela Kota Depok.

Fokus kami saat ini adalah berusaha untuk mengamankan ranking satu pada BK di Bulan November nanti. Setelah itu baru kami akan mengatur strategi untuk menyumbangkan medali pada Porprov Jabar XIV/2022 yang akan datang“, ungkap Amri.

Click to add a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Berita KONI Depok

More in Berita KONI Depok

Ketua KONI Kota Depok Hadiri Undangan Santunan Anak Yatim dari HIPMI

admin25 March 2025

Amri Syarifudin Kembali Pimpin PSTI Kota Depok, Siap Hadapi Tantangan Porprov 2026

admin25 March 2025

Gelar Cricket Day, PCI Siap Bawa Medali Porprov

admin4 March 2025

Lutfhi Pimpin Cricket Depok, Siap Raih Medali di Porprov Jabar 2026

admin23 February 2025

Dibuka Ketum KONI Kota Depok, Cakra Buana Championship 2 Siap Cetak Pemanah Terbaik Depok

admin23 February 2025

Rafael Enrico Pribadi Siap Berlaga di World Junior Tennis Zona Asia di Bahrain

admin18 February 2025

Liga AAFI Regional Depok: Herry Suprianto Tegaskan Pentingnya Pembinaan Atlet Muda

admin17 February 2025

Atlet Perbakin Depok Unjuk Gigi Raih Juara 3 di Kejurnas WRABF-IMSSU 2025

admin17 February 2025

Siapkan Kompetisi Atlet dan Pelatih, Klub Sepatu Roda Depok Gelar Slide Training Program 2025

admin8 February 2025

Copyright © 2014 KONI Kota Depok.