KONI Kota Depok Porda Jabar 2018 – Di areal Stadion Pakansari Cibinong hari ini diperlombakan cabang panahan nomor compond putra-putri perseorangan dan beregu.
Untuk putra kota Depok menurunkan Magreza Wahyu Isata, Danu Gundewa, Latfi Iptizam sedangkan Putri turun empat orang masing-masing Yasmidar Hamid, Eka Septia Wulan, Nadifa Fitri, dan Ridzka Hilmiah, untuk atlet putri dalam regu yang berjumlah empat orang maka berlaku the best tri.
Hingga pukul 12 siang ini posisi sementara untuk pemanah putra berada di posisi tiga sedangkan atlet putri berada di posisi lima, angka sementara jam 12 siang posisi pertama ditempati kabupaten Bekasi Bogor dan Kota Depok sedangkan putri posisi pertama kota Bekasi kedua Sumedang ketiga kabupaten Bekasi.
Posisi ini untuk putra masih seperdelapan sedangkan putri sudah memasuki seperempat, hari ini nomor compond untuk panahan merupakan penetuan rangking untuk beregu baik putra maupun putri yang akan diselesaikan hingga sore hari yang hasilnya kota Bandung meraih emas dan perak untuk kabupaten Bekasi dan perunggu untuk kota Bekasi di nomor beregu putri,
Sedangkan untuk putra kabupaten Bekasi meraih emas, kabupaten Bandung perak dan Bogor meraih perunggu, sedangkan Depok terhenti di perdelapan. hari ini hanya menentukan satu medali untuk tim putra dan putri sedangkan perseorangan akan diteruskan besok.
RSS