

Rahmad Dharmawan saat menunggu giliran beraksi pada babak kualifikasi Porda 2017
Sentul Bogor (KONI Kota Depok) – Babak Kualifikasi Porda Jabar untuk cabang karate pada hari sabtu memasuki hari kedua yang mepertandingkan nomor kata perseorangan putri, kata beregu putra, nomor kumite putra diatas dan dibawah 84 kilogram, kumite putri untuk kelas dibawah 68 dan dibawah 55 kilogram.
Atlet kota Depok hari ini turun di nomor kata beregu putra masing-masing Leo,Rico Jonathan dan Rahmad Dharmawan, sedangkan untuk putri turun di nomor kata perseorangan putri dengan atlet yang berbakat Essa Nurlian dan Kumite putra diatas 84 kilogram yakni Fathi Hadad.
Atlet kota depok yang turun hari ini bobot dan kebisaanya memang sepadan sehingga harapan pelatih dan pengurus mereka semua lolos pada babak kualifikasi kali ini.
Manager Forki kota Depok Widodo mengatakan sama sekali tiada keragu-raguan akan hasil dari mereka namun semuanya tergantung keberuntungan setelah semua dipersiapkan.
Persiapan atlet Depok menurutnya sangat cukup bahkan ada beberapa atlet yang benar-benar merasa tanggung jawabnya tertantang hingga mereka berinisiatif menambah porsi latihannya dengan berlari.
RSS