
konidepok.or.id – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Depok menghadiri Opening Ceremony Siti Nurul Olympics 2025 yang digelar di Sekolah Bintara Cakra Buana, Rabu (10/09/2025).
Wakil Sekretaris III KONI Kota Depok, Asep M Noor, menyampaikan apresiasinya terhadap penyelenggaraan kegiatan tersebut. Menurutnya, ajang olahraga seperti ini penting sebagai wadah pembinaan dan pengembangan potensi pelajar di bidang olahraga.
“KONI Kota Depok sangat mendukung kegiatan Siti Nurul Olympics 2025. Ajang ini bukan hanya soal kompetisi, tetapi juga tentang bagaimana siswa bisa belajar sportivitas, kerja sama, dan disiplin. Dari sinilah bibit-bibit atlet berprestasi dapat muncul dan berkembang,” ujar Asep.
Lebih lanjut, Asep menekankan bahwa olahraga di tingkat sekolah harus menjadi fondasi dalam pembangunan olahraga prestasi di Kota Depok. KONI berharap kegiatan semacam ini bisa rutin dilaksanakan dan mendapat dukungan dari berbagai pihak, termasuk pemerintah, sekolah, dan masyarakat.
“Kami berharap kegiatan positif seperti ini terus berlanjut. Dengan sinergi bersama, kita bisa membangun generasi muda Depok yang sehat, berkarakter, dan mampu berprestasi di level lebih tinggi,” tambahnya.
Opening Ceremony Siti Nurul Olympics 2025 berlangsung meriah dengan diikuti oleh ratusan pelajar dari berbagai jenjang. Rangkaian lomba olahraga yang digelar tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga wadah mempererat silaturahmi dan kebersamaan antar sekolah di Kota Depok.
















































RSS