Sentul Bogor (KONI Kota Depok) – Saat berdialog dengan pelatih dan atlet karate Kota Depok, Drs Amri Yusra M.Si selaku Ketua KONI Kota Depok merasa bangga dengan keberhasilan sempurna yang diperoleh atlet kata perseorangan putra Rahmad Dharmawan.
Dia berharap rancangan untuk keberhasilan benar-benar terwujud sehingga target yang di tuju dapat terpenuhi. Menurut Amri keberhasilan Rahmad menambah semangat rekan seperjuangan untuk memenuhi harapannya.
Menurutnya keberhasilan Rahmad tentu membuat optimis atlet lain sehingga memberi dorongan moral kepada rekan seperjuangan hingga lolos dari babak kualifikasi porda.
Peran manager menurut Amri sangatlah penting untuk membuat suasana semakin indah dan masing-masing yang berperan mampu menyumbangkan karya terbaiknya.
Kehadiran Ketua KONI Kota Depok Drs Amri Yusra M.Si memang memberi angin segar untuk langkah berikutnya untuk mencapai keberhasilan.
Saat menyaksikan pertandingan di nomor Kumite putri dibawah 61 kilogram ketua KONI Kota Depok merasa senang sebab perjuangan Bilqis atlet Kota Depok yang terlihat total menambah keyakinan akan keberhasilan dalam Porda nanti.
Dalam dua kali bertanding Bilqis mendapatkan hasil sekali kalah dan sekali menang namun tetap bisa lolos dari babak kualifikasi Porda dan selanjutnya akan mengemban tugas jadi atlet yang dipercaya berlaga pada Porda mendatang.
RSS