
KONI Kota Depok,Selasa 10 Februari 2015 – Pertemuan Pengcab FASI Kota Depok Pada senin sore 09 februari 2015 dengan KONI kota Depok adalah membahas tentang program-program yang digulirkan KONI dan Pengcab serta Evaluasi Pengcab tentang keikutsertaan dalam ajang PORDA 2014 ini dilakukan untuk mempersiapkan atlet-atlet aeromodeling Kota Depok dalam keikutsertaan PORDA tahun 2018 yang rencananya dilaksanakan di Kota Bogor
Lalu dalam rangka memeriahkan hari jadi kota Depok yang ke 16 pada tanggal 27 April 2015 maka FASI Kota Depok rencananya dalam waktu dekat akan menyelenggarakan event aeromodeling Nasional kelas controline event ini bersifat umum jadi siapapun boleh turut serta dalam event yang akan dilaksanakan di pertengahan bulan april ini
Target dari penyelenggaraan event ini adalah sukses dari penyelenggaraan dan sukses pembinaan hal ini juga berkaitan dengan menjaga performance prestasi atlet-atlet Kota Depok yang kemarin tidak dapat medali semoga di event ini mendapatkan yang kemarin saat event PORDA mendapat medali semoga bisa diasah kembali untuk mempertahankannya ataupun meningkatkannya dan yang paling penting adalah mempublikasikan olahraga aeromodeling kepada masyarakat dengan memasalkan olahraga ini diharapkan dapat bermunculan atlet-atlet baru yang memang berminat ambil bagian dalam membangun olahraga aeromodeling khususnya di Kota Depok.(THK)
RSS