some text
Basket (PERBASI)

Apresiasi Ketua KONI Untuk Kejuaraan Basket SMADA CUP XI

Apresiasi Ketua KONI Untuk Kejuaraan Basket SMADA CUP XI
Print Friendly, PDF & Email
Ketua KONI Kota Depok Drs Amri Yusra M.Si menyempatkan foto bersama panitia SAMDA CUP XI dan kepala sekolah SMAN 2 Depok di GOR Kartika Kostrad Cilodong Jawa barat

Ketua KONI Kota Depok Drs Amri Yusra M.Si menyempatkan foto bersama panitia SAMDA CUP XI dan kepala sekolah SMAN 2 Depok di GOR Kartika Kostrad Cilodong Jawa barat

KONI Kota Depok – Ketua KONI Kota Depok Drs Amri Yusra M.Si yang turut hadir di pembukaan kejuaraan olahraga basket SMADA CUP XI mengapresiasi kegiatan ini yang sudah berlangsung selama 11 kali penyelenggaraan ini adalah sebuah konsistensi yang patut di apresiasi.

Wujud apresiasi juga diberikan walikota Depok Mohammad Idris dengan memberikan uang pembinaan sebesar 50 juta rupiah kepada panitia untuk membantu panitia mengembangkan kegiatan kejuaraan cabang olahraga khususnya bola basket.

“ini adalah satu contoh buat sekolah-sekolah lain yang ada di kota Depok untuk bisa berkonsentrasi pada salah satu cabang olahraga tertentu seperti basket yang dilakukan SMAN 2 Depok dengan konsentrasi di 1 cabang olahraga maka pembinaan akan dapat berjalan” pungkas Amri saat wawancara yang dilakukan pada pembukaan acara SMADA CUP XI.

lebih lanjut Amri mengatakan cabang basket punya potensi yang luar biasa, hal ini dapat dilihat dari atusiasme para pelajar mengikuti kejuaraan SMADA CUP XI ini total ada 540 pelajar yang mengikuti kejuaraan ini, yang terdiri dari 288 peserta SMP putra dan putri dan 252 untuk pelajar SMA putra dan putri.

Penyelenggaraan kejuaraan basket ini juga diharapkan dapat dipantau oleh PERBASI selaku pengurus cabang olahraga bola basket yang ada di kota Depok agar potensi yang dipunya para pelajar dapat dikembangkan baik bakatnya maupun prestasinya.

Kegiatan pembukaan kejuaraan ini dihadiri pula oleh Walikota Depok Mohammad Idris, Ketua KONI Kota Depok Drs Amri Yusra M.Si, Kadisdik Mohammad Thamrin, S.Sos, MM, serta Drs. Rahmat Muhamad, M.Pd. selaku kepala sekolah SMAN 2 Kota Depok.

Kode Penulis

Click to add a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Basket (PERBASI)

More in Basket (PERBASI)

Sejarah, Tim Basket Kota Depok Raih 2 Perunggu di Ajang PORPROV

admin19 November 2022

“Gong” Pembukaan PORPROV Jabar XIV “Ditabuh” Kontingen Kota Depok Makin Optimis Penuhi Target 10 Besar

admin13 November 2022

Momen Bersejarah, Basket 3×3 Putra Kota Depok Sumbang Perunggu

admin9 November 2022

Tumbangkan 3 Kabupaten, Basket 3×3 Putra Kota Depok Mantap Melaju Perempatfinal

Reza Baizuri8 November 2022

KONI Kota Depok Tutup Fasilitas Olahraga

admin26 March 2020

Amri: Hadirnya Dua Stadion Semakin Menggairahkan Olahraga Prestasi di Kota Depok

admin3 March 2020

Walikota Depok Resmikan Stadion Merpati dan Mahakam

admin3 March 2020

Berita Foto Liga Basket Depok

Tray29 September 2019

Tampil Perdana, Basket langsung Ukir Perunggu

admin13 October 2018

Copyright © 2014 KONI Kota Depok.