some text
Berita KONI Depok

Melihat Persiapan yang Dilakukan untuk Sambut Asian Games 2018

Melihat Persiapan yang Dilakukan untuk Sambut Asian Games 2018
Print Friendly, PDF & Email

Jokowi di Asian GamesKONI Kota Depok – Sebagai tuan rumah penyelenggaraan event akbar Asian Games 2018, Indonesia harus menunjukkan performa yang prima dan totalitas dari semua aspek, baik para atlet yang akan bertanding, sarana dan prasarana, hingga aspek pariwisata selama acara pesta olahraga terbesar di benua Asia.

Ada salah satu venue yang sedang berbenah ialah Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) yang hampir rampung dikerjakan. Salah satu venue yang ada di SUGBK yakni lapangan dan trek atletik yang sudah 100 persen selesai. Sambut Asian Games 2018 juga dilengkapi dengan fasilitas dan teknologi terbaru untuk mempercantik stadion tersebut. Stadion akan dilengkapi dengan CCTV yang memilki kemampuan mendeteksi wajah untuk mengetahui apabila seseorang terlihat membahayakan. Untuk rumput lapangan, SUGBK juga menyempurnakannya dengan menggunakan rumput dengan standart FIFA yang berjenis Zoy Matrella. Rumput ini mempunyai ciri yang runcing, warna hijau pekat dan akar yang kuat. Untuk trek atletik, SUGBK sudah full sintesis dan merupakan kelas satu pada kelasnya.

Sambut Asian Games 2018 juga melengkapinya dengan kaca anti peluru yang ada di tribun VVIP untuk melindungi tamu yang hadir saat menonton pertandingan. Kaca ini diimpor langsung dari Jepang dan memiliki kemampuan tahan peluru hingga kaliber 7.62 MM. SUGBK juga akan diterangi dengan lampu terbesar di dunia dan itu hanya dimiliki oleh stadion GBK. Lampu tersebut akan langsung terhubung dengan sound system SUGBK. Di SUGBK juga disediakan fasiitas penunjang bagi penyandang disabilitas dengan menyediakan toilet khusus.

Selain itu, tengah dilakukan renovasi gelanggang olahraga (GOR) Cempaka Putih, Jakarta Pusat karena GOR tersebut menjadi salah satu dari 10 tempat yang akan digunakan untuk kompetisi Asian Games 2018. Perbaikan yang dilakukan yakni menata ulang lantai, lampu-lampu untuk pencahayaan, fasilitas toilet dan tribun. GOR tersebut akan digunakan untuk latihan voli dan basket para atlet yang bertanding saat Asian Games.

Penyambutan Asian Games 2018 juga bisa terlihat dari sisi pariwisata. Sebagai tuan rumah yang juga ditunjuk untuk mendampingi Jakarta, Palembang tengah terus melakukan persiapan dari semua aspek, salah satunya adalah pariwisata. Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumatera Selatan (Disbudpar Sumsel) Palembang  telah menata sejumlah obyek yang diperkirakan akan menjadi destinasi wisata bagi para atlet dan ofisial dari 45 negara di Asia yang akan bertanding di Palembang. Terdapat 11 destinasi wisata yang menjadi unggulan dan akan dipercantik agar lebih menarik dan dikemas menjadi sebuah paket wisata.

Ke-11 destinasi wisata tersebut diperuntukkan bagi wisatawan nusantara dan wisatawan mancanegara. Ke-11 tempat tersebut yakni Kampung Arab Al-Munawar, Kampung Kapitan, Pulo Kemaro, Museum Negeri Balaputra Dewa, Museum Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II, Taman Purba Kala Sriwijaya, Benteng Kuto Besak (BKB), Bait Alquran Besar, Masjid Agung SMB, Klenteng di 10 Ulu dan Situs Purbakala Bukit Siguntang.

Tidak hanya itu saja, guna meningkatkan keamanan  saat  pelaksanaan Asian Games 2018 pemerintah Sumsel bekerjasama dengan Polda Sumsel untuk memasang 300 CCTV di titik-titik rawan kejahatan guna memantau situasi dan keamanan atlet.

Click to add a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Berita KONI Depok

More in Berita KONI Depok

SAH! Silem Serang Terpilih sebagai Ketua Pertina Kota Depok

admin15 January 2024

Rapat Kerja KONI Kota Depok 2023: Kolaborasi dan Komitmen Tingkatkan Prestasi

admin24 November 2023

40 Negara Unjuk Kebolehan di Biathle Triathle World Championship

Tray3 November 2023

Tingkatkan Performa Atlet, Koni Gelar Workshop Pelatih Fisik

Tray16 September 2023

Usaha Tidak Menghianati Hasil

Tray23 August 2023

Liga Sepakbola Remaja FSSKD U14 dan U16 Resmi di Tutup

Tray29 July 2023

Hj.Citra Indah Yulianti, S.T., M.H. Dilantik sebagai Ketua Pergatsi Kota Depok Periode 2023-2027

admin24 July 2023

Raih Posisi 5 Besar di Kejurda, PERCASI Depok Bawa Pulang 9 Medali

admin23 June 2023

PERCASI Depok Lepas 26 Atlet Menuju Kejurda Jabar 2023

admin23 June 2023

Copyright © 2014 KONI Kota Depok.